DAERAHPOLITIK

Banggar DPRD Langkat Bahas LPJ Bupati

 

Banggar DPRD Langkat rapat pembahasan LPJ Bupati Langkat.

STABAT (podiumindonesia.com)- Setelah Bupati menyampaikan laporan pertanggung jawaban (LPJ) pelaksanaan APBD 2019 pada rapat paripurna DPRD Kabupaten Langkat beberapa waktu yang lalu, maka Badan Anggaran DPRD mulai lakukan pembahasan LPJ dimaksud dengan mengundang Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di gedung DPRD Langkat, Minggu (26/7/2020).

Rapat Badan Anggaran (Banggar) DPRD yang dipimpin Ketua DPRD Langkat Surialam, SE didampingi tiga Wakil Ketua DPRD meminta Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) bersama Kepala OPD menjelaskan realisasi penggunaan anggaran yang telah dialokasikan dalam APBD 2019 di OPD masing-masing berupa pendapatan dan belanjanya berupa belanja langsung dan tidak langsung.

Dalam penjelasan Ketua TAPD yang merupakan Sekretaris Daerah Kabupaten Langkat Indra Salahudin mengatakan bahwa LPJ yang dibahas secara administratif telah diaudit oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan mendapatkan opini WTP.

Pada pembahasan itu, masing-masing pimpinan dan anggota Banggar memberikan pertanyaan, kritik maupun saran terhadap realisasi maupun yang belum terealisasi atas program dan kegiatan yang telah direncanakan Kepala OPD selaku pengguna anggaran yang bertanggung jawab.

Seperti pada OPD Inspektorat, anggota Banggar Fatimah mengingatkan pengawasan internal dari Inspektorat terhadap OPD yang ada lebih ditingkatkan lagi. Anggota Banggar lainnya, Romelta Ginting mempertanyakan kinerja Dinas Lingkungan Hidup dalam menangani masalah limbah dan penanganan masalah pabrik PT. Jaya Palma Nusantara.

“Pengawasan terhadap semua limbah perusahaan harus benar-benar diperhatikan,” pinta Romelta kepada Kadis LH.

Dari beberapa OPD yang diundang, anggota Banggar Pimanta Ginting meminta kedepan target PAD dari Dinas Perhubungan yang di antara menangani parkir lebih ditingkatkan.

“Saya melihat target PAD dari parkir begitu kecil dan sesuai kondisi dilapangan, itu perlu ditingkatkan lagi,” harapnya.

Dalam pembahasan dihari pertama itu, dibahas juga unit kerja Sekretariat DPRD, Dinas PMD, BPBD, Satpol PP, Kesbang Pol, para Bagian Setdakab Langkat dan para Camat yang diwakili per wilayah Langkat Hulu, Langkat Hilir dan Teluk Aru yang secara bergantian memasuki ruangan rapat. (pi/pendi/ril)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button