Home DAERAH 70 Personil Polisi Disiagakan Pengamanan Pemberhentian dan Pelantikan PAW Anggota DPRD Humbahas

70 Personil Polisi Disiagakan Pengamanan Pemberhentian dan Pelantikan PAW Anggota DPRD Humbahas

78
0
Darwin Sarman Marbun dari fraksi Partai Gerindra dilantik dengan sisa masa jabatan hingga tanggal 29 September 2024.

HUMBAHAS (podiumindonesia.com)- Rapat Paripurna Istimewa DPRD dalam rangka Peresmian Pemberhentian dan Pengangkatan Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan periode 2019-2024, bertempat di ruang utama Rapat Paripurna DPRD Humbahas, Rabu (26/4/2023).

Berdasarkan Surat keputusan Gubernur Sumatera Utara Nomor : 188.44/279/KPTS/2023 tentang Peresmian Pemberhentian dan Pengangkatan Pengganti Antar Waktu Anggota DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan dari fraksi Partai Gerindra yakni Drs Moratua Gaja MM digantikan oleh Darwin Sarman Marbun dengan sisa masa jabatan yang akan dijalankan hingga tanggal 29 September 2024.

Rapat Paripurna Istimewa tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan, Ramses Lumban Gaol didampingi Wakil Bupati Humbang Hasundutan Oloan Paniaran Nababan,

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kabupaten Humbang Hasundutan, mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan dari Partai Gerindra yang terdahulu atas kinerja dan bakti di Kabupaten Humbang Hasundutan dan mengucapkan selamat dan sukses kepada Darwin Sarman Marbun sebagai anggota DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan.

Demi kelancaran terselenggaranya kegiatan Peresmian Pemberhentian dan Pengangkatan Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD tersebut, Kapolres Humbang Hasundutan AKBP Hary Ardianto memerintahkan 70 personil untuk melaksanakan pengamanan di seputaran kantor DPRD kabupaten Humbang Hasundutan.

Sebelum pelaksanakan pengamanan, anggota Kepolisian Resort Humbang Hasundutan yang sudah diperintahkan melaksanakan apel kesiapan di Mako untuk pembagian tugas dan posisi masing-masing personil, pelaksanaan kegiatan pengamanan dipimpin langsung Kapolres Humbang Hasundutan AKBP Hary Ardianto.

Dalam Apel tersebut Kapolres Humbang Hasundutan, AKBP Hary Ardianto juga memberikan arahan kepada seluruh personel yang terlibat agar dalam pelaksanaan tugas pengamanan dilaksanakan dengan penuh rasa keikhlasan dan kedepankan sikap persuasif serta humanis, dan tetap jaga kesehatan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Kabupaten Humbang Hasundutan Drs Tonny Sihombing MIP, Pabung Humbang Hasundutan Mayor Inf Ojak Simarmata, dan 15 orang Anggota DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan. (hotman)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here