Home DAERAH Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Rumah Di Dusun Pasarbatu Terendam Air

Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Rumah Di Dusun Pasarbatu Terendam Air

53
0


WAMPU (podiumindonesia.com)-Tingginya curah hujan dalam beberapa hari ini mengakibatkan sejumlah rumah di Dusun Pasarbatu Desa Stabat Lama Barat, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, kebanjiran.

Di antara rumah paling parah dialami Udin, Icik, Uncu dan Iyus. Bahkan, menurut Uwi warga setempat, lebatnya hukan lebih kurang 3 jam membuat rumah di permukiman mereka tergenang air. Sedang Udin menyebut air hujan sampai sampai masuk ke kolong tempat tidurnya.

Sementara Uncu menuturkan, ada sekitar 10 rumah warga yang terendam banjir. Bila hujan deras turun warga di tempatnya panik dan berjaga-jaga kalau ada ular atau hewan berbisa lainnya masuk ke dalam rumah.

“Kalau hujan turun malam hari menjelang tengah hari baru surut,” terangnya.

Terendamnya perumahan warga akibat dari parit tumpat. Uncu bersama Nazar secara swadaya Kamis (9/5/2019) berdua membersihkan saluran air yang tersumbat. Selama ini masyarakat swadaya membersihkan saluran air yang tersumbat tanpa dikoordinir oleh kepala dusun setempat. Penderitaan warga Dusun Pasarbatu bila musim penghujan halaman rumah mereka digenangi air dan itu sudah berlangsung sekian lama.

Menurut warga pemerintahan dusun kurang tanggap terhadap keluhan mereka yang halaman rumahnya terendam. Budaya gotong royong membersihkan lingkungan sepertinya sudah hilang.

Masyarakat berharap ada solusi dari Pemerintahan Desa Stabat Lama Barat mengatasi kondisi halaman rumah warga yang terendam air bila hujan lebat turun. Karena, dampak dari air tergenang dapat menimbulkan berbagai penyakit selain penyakit gatal-gatal pada kulit juga merebaknya penyakit demam berdarah. (pi/rusdi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here