Home HUKUM & KRIMINAL Nyedot Sabu Di Kamar Mandi, Manik Dijemput Polisi

Nyedot Sabu Di Kamar Mandi, Manik Dijemput Polisi

49
0

SIDIKALANG (podiumindonesia.com)- Nasib apes dialami Ely Mahrizal Manik (33) warga Jalan Pekan, Kelurahan Sidikalang, Kecamatan Sidikalang, Kabupate Dairi.

Saat lagi asyik nyedot sabu di kamar mandi rumahnya, tak tahunya polisi masuk. Nyali pelaku langsung ciut.

Atas ulahnya tersebut, tersangka Ely pun terpaksa berurusan dengan dengan hukum dan diamankan ke Mapolres Dairi untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Kapolres Dairi, AKBP Erwin Wijaya Siahaan SIK melalui Kasat Narkoba, AKP Robinson Ginting kepada wartawan menjelaskan, penangkapan terhadap tersangka bermula setelah adanya laporan dari warga pada,  Selasa (21/5/2019) sekira pukul 15.30 WIB, bahwa tersangka yang berprofesi sebagai pedagang di pusat pasar Sidikalang tersebut kerap menggunakan sabu-sabu.

“Menanggapi laporan warga, saya memerintahkan KBO Sat Narkoba, Iptun T. Marbun dan personil lainnya menuju TKP untuk melakukan penangkapan,” kata Robinson kepada wartawan, Rabu (22/5/2019).

Setibanya di rumah tersangka, personil Sat Narkoba langsung melakukan penggerebekan dan mengamankan tersangka yang sedang berada di dalam kamar mandi. Saat diamankan tersangka kedapan memegang alat isap sabu/bong yang terbuat dari botol minuman aqua.

“Setelah dilakukan penggeledahan dari badan dan tempat tertutup lainnya ditemukan barang bukti satu buah plastik klip transparan berisikan sabu-sabu seberat 0,2 gram, satu buah mancis yang menempel jarum pada sumbuhnya, Satu buah mancis tanpa tutup kepala dan saru buah pipet yang ujungnya telah diruncingkan” sebut Robinson.

Terhadap tersangka saat ini masih dilakukan penyidikan dan pengembangan untuk proses lebih lanjut, guna mencari tersangka lainnya dan asal barang haram yang didapatnya.

“Untuk tersangka kita kenakan pasal 112 ayat 1 UU No. 35 tahun 2019 tentang narkotika. Dengan ancaman hukuman penjara paling lama 15 tahun dan paling singkat 5 tahun,” terangnya. (pi/gun)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here