Home MEDAN TERKINI Penerima BPUM Kecewa, Terdaftar Di Online Tapi Dana Tak Cair, Ada Apa...

Penerima BPUM Kecewa, Terdaftar Di Online Tapi Dana Tak Cair, Ada Apa Dengan BRI?

34
0
Sari Madonna penerima BPUM yang nyatanya dana tersebut tidak cair.

 

Sari Madonna penerima BPUM yang nyatanya dana tersebut tidak cair.

MEDAN (podiumindonesia.com)- Sari Madonna begitu sumbringah. Namanya masuk dalam daftar Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM). Itu diketahuinya setelah melihat e-form Bank Rakyat Indonesia (BRI).

Rasa bahagia itu pun disampaikan kepada sang suami, Putra. Di e-form BRI tersebut tertera paling lambat pengambilan dana BPUM pada 7 Desember. Dana yang diterima sebesar Rp 1,2 juta. Memang, selama ini Sari Madonna membuka usaha ayam penyet. Namun karena kondisi pandemi alhasil usahanya gulung tikar.

Nah, dengan mendapatkan dana lunak Rp 1,2 juta lewat e-form BRI, Sari Madonna alias Donna merasa terobati. Menidaklanjuti penuh harap itu, dia berangkat ke BRI unit Serdang, Jalan HM Yamin Simpang Josua, Medan. Bahkan tertera juga dalam e-form pengambilan dana bisa di unit mana saja seluruh BRI.

“Anehnya saat saya ke BRI unit Serdang, petugas CS bernama Tani Gultom menyatakan dana itu sudah terblokir dan tak bisa diambil dengan berbagai alasan. Habis tenggat waktu,” kata Donna, kemarin.

Mendengar jawaban petugas CS Tani Gultom, Donna langsung terperangah. Pasalnya, apa yang dibilang petugas CS itu tak sesuai dengan pengumuman.

“Kalau memang nama saya terblokir, kok masih ada terdaftar di e-form BRI? Padahal saya tak ada mendapat pemberitahuan dari SMS atau apa pun. Aku pun tau pasca mendapat kabar, kalau bantuan cair. Dan di e-form ada data bahwa diharapkan datang sebelum tanggal 7 Desember, ke BRI Tiga Panah Karo. Sedangkan saya sewaktu pengajuan BPUM pakai alamat sesuai KTP serta mencantumkan nomor hape. Inikan aneh, orang KTP Medan kok nyasar ke BRI Tiga Panah?” tanyanya heran.

Donna pun berharap kepada pihak berkompeten untuk membantu dirinya dan juga pelaku UMKM lain yang mungkin mengalami nasib sama.

“Aneh kalilah, sudah terdaftar dan ada duitnya. Kok gak bisa cair? Ada apa sebenarnya? Apa kami diduga dipermainkan BRI atau ada unsur lainnya,” kata Donna menduga-duga.

Donna pun mengaku sedih karena merasa dipermainkan.
“Padahal saya sudah ancang ancang mau buka kembali usaha ayam penyet dengan modal bantuam BPUM yang sempat tutup karena diterpa pandemi. Kemana lagi saya harus mengadu. Tolonglah kami rakyat kecil wahai pemerintah. Dengan uang segitu sangat berharga kepada kami para pedagang kecil untuk berusaha kembali,” tandasnya.

Sementara itu, bagian Costumer Service BRI unit serdang di Jalan Hm Yamin Simpang Josua, Tani Gultom yang dikonfirmasi wartawan, Senin (29/11/2021) mengakui hal ini.

“Kita bukan mempersulit pak, cuma proseduralnya demikian. Kita tidak bisa mencairkannya,” kata Tani. Sisinggung soal e-form BRI atas nama Sari Madonna yang terdaftar, ia tak menampik.

“Memang betul pak. Cuma itu cuma sekedar penjadwalan pertanggal 7 Desember. Bukan pengambilan dana. Karena dana Sari Madonna diblokir lantaran habis tahapan,” pungkas Tania Gultom. (pi/ril/win)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here