Beranda DAERAH Kesal Jembatan Rusak Warga Tualang Adang Truk

Kesal Jembatan Rusak Warga Tualang Adang Truk

102
0

PADANGTUALANG (podiumindonesia.com)- Jembatan penghubung antar kecamatan di Langkat, nyaris roboh. Warga mengadang dan melarang truk bermuatan di atas 8 ton melintasi jembatan.

Aksi ini dilakukan oleh warga Bukit Tua, Kecamatan Padang Tualang, Langkat, Minggu (23/10/2022). Salah seorang warga bernama Jaya mengatakan, pengadangan dilakukan terhadap truk yang bermuatan lebih 8 ton.

Truk itu dilarang melintas di Jembatan Sei Air Tenang Bukit Tua. “Kondisi jembatan sudah rusak parah dan nyari roboh,” kata Jaya. Dia menambahkan, rusaknya jembatan karena sering dilalui truk berat pengangkt sawit atau CPO.

Selain itu, truk-truk itu juga mengangkut material galian C tanah timbun untuk pembangunan jalan tol Stabat-Tanjung Pura. “Tapi diduga truk melebih muatan yang seharusnya,” kata dia.

Aksi ini juga didukung imbauan dari Unit Pelaksana Teknis (PT) Jalan Jembatan Binjai, Dinas Bina Marga Sumatera Utara. “Larangan melintas bagi kendaraan bermuatan lebih dari 8 Ton karena kondisi jembatan rusak berat,” begitu tulisan imbauan tersebut.

Lebih lanjut Jaya mengatakan, pengadangan ini dilakukan warga sebagai bentuk pengawasan agar menjaga jembatan itu tidak tambah rusak. “Semog pemerintah segera melakukan perbaikan jembatan,” harapnya.

Sementara itu, pihak Kecamatan Padang Tualang mengaku telah melakukan imbauan kepada sejumlah pengusaha yang ada di wilayahnya. “Kami harapkan mereka dapat menerapkan imbauan tersebut dan kiranya warga yang melintas di jembatan ini dapat berhati-hati dalam melintasi jembatan karena kondisi jembatan sangat memperihatinkan,”kata Plt Camat Padang Tualang, Izwanda. (pi/ins/nt)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini