STABAT (podiumindonesia.com)- Dua siswa MAN 3 Langkat yang tergabung dalam kontingen Sumatera Utara berhasil meraih medali emas di Kejurnas Open Tournament Taekwondo memperebutkan piala Kemenpora RI di GOR UNIMED Medan pada 10-13 Agustus 2023.
Kejuaraan yang diikuti lebih dari 1.200 peserta ini, tercatat terbaik ke 2 dari seluruh rangkaian Kejuaraan Wilayah yang sudah dilaksanakan sebelumnya di Denpasar, Sulawesi, DKI Jaya, Jateng dan Medan merupakan putaran ke 5. Ada pun kontingen dari beberapa daerah di wilayah Sematera antara lain Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau.
Dua siswa MAN 3 Langkat perwakilan dari kontingen Sumatera Utara berhasil meraih medali emas dalam Kejurnas Taekwondo Wilayah 1 Sumatera Piala Kemenpora RI atas nama M Yusuf Pratama Kelas XII IPA 1 dan Sauqi Firhad kelas X7.
Kepala MAN 3 Langkat, Edi Sahputra, S.PdI. MM menyampaikan kebanggaannya dan mengapresiasi dua siswa MAN 3 Langkat yang berhasil meraih prestasi yaitu medali emas dalam Kejurnas Taekwondo Wilayah 1 Sumatera Piala Kemenpora RI yang diselenggarakan di Gedung Serbaguna Unimed, Medan.
“Selamat atas prestasi dan raihan medali emas yang diperoleh oleh siswa kita yang menjadi perwakilan kontingen Sumut, semoga dapat terus berprestasi di tingkat yang lebih tinggi dan membawa harum nama madrasah dan sumatera utara di kancah nasional,” sebutnya, kemarin.
Dengan adanya kejuaraan ini atlit Taekwondo Sumut tentunya sangat antusias karena dapat mengukur kemampuan taekwondoin dari luar daerah. Kejuaraan ini berakhir pada Minggu 13 Agustus 2023 dan ditutup Ketua Umum Pengprov TI Sumut H Musa Rajekshah. (ril/pi)