Home BUDAYA Ribuan Masyarakat Banjiri Peringatan Hari Jadi Langkat ke 266

Ribuan Masyarakat Banjiri Peringatan Hari Jadi Langkat ke 266

54
0

“Semua potensi yang dimiliki Langkat, tentu harus didukung ketersediaan infrastruktur yang memadai. Selain itu, Pemkab Langkat juga harus bersinergi dengan Pemerintah Provinsi dan pemerintah pusat dalam mendorong laju pembangunan,” harap Erry.

Seiring dengan pembangunan fisik, Pemkab Langkat juga harus menyeimbangkan pembangunan non fisik seperti pendidikan dan keagamaan. Begitu juga dengan peningkatan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

“Kabupaten Langkat berbatas dengan Aceh. Tentu membutuhkan sinergitas dalam menjaga keamanan antara masyarakat dengan aparat keamanan. Faktor keamanan merupakan salah satu syarat utama dalam mendorong pembangunan infrastruktur,” jelas Erry.

Sementara Bupati Langkat H Ngongesa Sitepu mengatakan, Hari Jadi Kabuapten Langkat kali ini merupakan acara tahunan sebagai salah satu momentum mengeratkan silaturahmi.

“Hari Jadi Langkat ini juga diharapkan mempertebal rasa memiliki masyarakat terhadap Kabupaten Langkat. Semoga Langkat semakin berseri, maju dan berjaya,” harap Ngongesa.

Dalam acara peringatan Hari Jadi Langkat, Plt Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi dan Bupati Langkat Ngongesa Sitepu juga menyerahkan santunan kepada anak dari keluarga kurang mampu.

Rombongan Tengku Erry juga menyempatkan diri meninjau sejumlah stand kerajinan dan produk Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM).

Sebelum menghadiri resepsi perayaan Hari Jadi Langkat ke 266, Plt Gubernur Sumut menyaksikan pemandatanganan prasasti peresmian rumah adat Daduar Masyarakat Kulawarga Kalimantan, sebuah rumah adat masyarakat Banjar yang berdomisili di kawasan Kabupaten Langkat.

Rumah adat yang juga dapat digunakan sebagai balai pertemuan tersebut diharapkan dapat mengeratkan kebersamaan antara masyarakat Bugis dengan seluruh etnis di Langkat.

Berikut ragam kegiatan yang dilaksanakan pada Hari Jadi Langkat, menampilkan Marching Band Gita Abdi Praja dari IPDN Riau, Pawai Karnaval kendaraan hias, Sidang Paripurna, Resepsi kenegaraan dan Pembukaan Stand Pameran Pembangun.

Ketua Panitia yang juga Sekdakab Langkat mengatakan, masih banyak lagi kegiatan yang diadakan panitia untuk menyambut dan memeriahkan Hari Jadi Langkat ke 266 sampai beberapa hari kedepan. “Untuk itu, hadiri dan saksikanlah,” kata Sekda.

Penampilan Marching Band Gita Abdi Praja dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Kampus Riau memukau masyarakat Langkat. Terkait ragam kegiatan yang mendapat apresiasi dari masyarakat, seperti penampilan Marching Band Gita Abdi Praja dari IPDN Kampus Riau. (PI-lk)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here