Home BERITA UTAMA Romahurmuziy Tersangka, Suharso Monoarfa Jabat Plt

Romahurmuziy Tersangka, Suharso Monoarfa Jabat Plt

52
0


JAKARTA (podiumindonesia.com)- Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (DPP PPP) resmi memberhentikan Romahurmuziy sebagai Ketua Umum.

Waketum PPP Amir Uskara menjelaskan, putusan itu diambil dalam rapat Pengurus Harian DPP PPP sejak sore tadi.

“Ada tiga yang jadi keputusan rapat tadi. Pertama pemberhentian terhadap Romahurmuziy, berdasarkan anggaran dasar rumah tangga karena beliau terkena kasus, memberhentikan sebagai ketua umum,” tegasnya dalam konferensi pers di Kantor DPP PPP, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, kemarin.

Rapat itu juga memutuskan sosok Ketua Majelis Pertimbangan PPP Suharso Monoarfa sebagai pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum PPP.

“Plt ketua umum yang akan dikukuhkan dalam mukernas pada saatnya nanti. Ketiga disepakati juga bahwa Insya Allah akan dilaksanakan rakernas berdasarkan hasil keputusan rapat yang terakhir,” pungkasnya.

Perlu diketahui, rapat Pengurus Harian DPP PPP juga dihadiri oleh Ketua Majelis Syariah PPP, KH Maimun Zubair atau Mbah Moen. Ulama kharismatik ini pun setuju dengan penunjukan Suharso Monoarfa Plt Ketum PPP pengganti Romarhurmuziy. (pi/rmol)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here