DELISERDANG – Empat kendaraan Truck terlibat tabrakan beruntun di simpang timbangan lampu merah, Jalinsum Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Rabu(14/1/2026).
Meski tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu namun ada yang mengalami luka ringan dari salah satu pengendara terlibat tabrakan. Kasus ini sempat memacetkan arus lalulintas hingga pihak Kepolisian Polresta Deli Serdang mengevakuasi kendaraan yang rusak parah agar arus lalulintas kembali lancar.
Dari amatan, empat kendaraan yang terlibat tabrakan yaitu, Truck cold diesel box warna kuning, Truck cold diesel mengangkut batang kayu Rambung, Truck tronton box tertutup dan cold diesel bak besi muatan tanah,
“Tadi pagi kejadiannya ada empat Truck sepertinya tabrakan beruntun korban jiwa tidak ada, pas lampu merah kemungkinan yang paling depan ngerem dadakan hingga kendaraan belakang sopir pada ngantuk nabrak masing masing kendaraan,” ucap Atun.
Terkait insiden kecelakaan ini, Kanit Gakkum Satlantas Polresta Deli Serdang, AKP R Gultom saat di konfirmasi belum memberikan tanggapan. Sementara Truck terlibat kecelakaan diamankan Polisi.








