Home HUKUM Penyebarluasan Informasi Layanan, Kemenkumham Sumut Raih Terbaik II

Penyebarluasan Informasi Layanan, Kemenkumham Sumut Raih Terbaik II

46
0

MEDAN (podiumindonesia.com)- Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara meraih terbaik II dalam kategori Penyebarluasan Informasi Layanan Administrasi Hukum Umum (AHU) di wilayah.

Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Sumut hadiri acara Rapat Kerja Evaluasi Kinerja dan Anggaran Program AHU di Wilayah Periode Semester I Tahun 2021 dan Bimtek Aplikasi AHU Online yang digelar di The Westin Resort Nusa Dua Bali, kemarin.

Piagam Penghargaan tersebut diserahkan Dirjen AHU, Cahyo R. Muzhar kepada Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sumut, Imam Suyudi yang diwakili Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Purwanto.

Dirjen AHU Cahyo R.Muzhar, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Kanwil selaku perpanjangan tangan dari Ditjen AHU diharapkan dapat membantu pemulihan ekonomi masyarakat di masa pandemi ini yang salah satunya dengan acara mengajak para pelaku usaha mikro dan kecil dalam hal pendaftaran Perseroan Perorangan.

Dirjen AHU juga berpesan agar semua peserta kegiatan dapat mengambil bagian dalam kegiatan ini sehingga tujuan kegiatan dapat tercapai. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Flora Nainggolan, Kepala Subbidang Pelayanan Administrasi Hukum Umum Surya Darma dan staf Divisi Pelayanan Hukum dan HAM. (pi/ant)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here