POLITIK

DWP Langkat Selenggarakan Seminar Etika Dalam Bersikap dan Berpenampilan

 

seminar kartini-800x530

STABAT (podiumindonesia.com) – Menyambut HUT Kartini ke 137 yang jatuh tanggal 21 April, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Langkat gelar seminar Etika Dalam Bersikap dan Berpenampilan yang berlangsung di ruang pola kantor Bupati Langkat, Rabu (20/4/2016).

Kegiatan dihadiri Penasehat DWP Langkat yang juga Ketua TP PKK Langkat Hj Nuraida Ngogesa, Ketua DWP Langkat Hj Roro Endang Salahudin serta seluruh pengurus DWP Langkat dan anggota DWP Langkat.

Narasumber pada kegiatan tersebut yakni Dr Emmy Erwina MA dari Kopertis Wilayah I Sumatera Utara.

Selama berlangsungnya seminar yang bertema “Etika Dalam Bersikap dan Berpenampilan“, seluruh anggota DWP Langkat focus mendengarkan pemaparan dari narasumber.

Sementara Penasehat DWP Langkat Hj Nuraida dan Ketua DWP Langkat Hj Endang memiliki penilaian yang senada terkait dengan etika dalam bersikap dan berpenampilan dimana sopan santun dan norma-norma agama serta budaya dapat dijadikan pedoman sehingga diharapkan dengan etika yang baik, dapat memberikan kebahagiaan bagi diri sendiri, keluarga maupun orang lain.

Selain itu, Hj Nuraida menambahkan hidup di dunia ini, terdapat beberapa norma-norma yang harus kita ketahui, termaksud norma berprilaku yang baik.

“Pahamilah, keberadaan kita dimasyarakat sangat dipandang, karena itu, beretika lah yang baik dalam bersikap dan berpenampilan,” imbau Nuraida.

Sementara itu, Ketua DWP Langkat Hj Endang memberikan penjelasan tambahan, menurutnya, sebagai anggota DWP, tentu keberadaan kita sangat dibutuhkan suami dan masyarakat, jika prilaku kita baik, pastinya, pandangan suami dan masyarakat terhadap kita akan baik.

“Olehkarena itu, jadikan seminar ini ajang untuk menambah wawasan tentang beretika dan belajar mengapa bersikap dan berpenampilan itu mempengaruhi pandangan orang lain terhadap kita,” kata Endang.

Adapun dalam menyambut HUT Kartini ke 137 tahun 2016 yang bertema “Dengan semangat Kartini, Kita Tingkatkan Kualitas Hidup perempuan Untuk Mencegah Tindak Kekerasan Terhadap Perempuan Dan Anak” ini, Hj Nuraida dan Hj Endang mengajak seluruh pengurus dan anggota DWP Langkat untuk terus aktif dalam organisasi keperempuanan tanpa harus mengabaikan tugas kita sebagai ibu rumah tangga. (PI-lk)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button