DELITUA (podiumindonesia.com)- Jalin silatuhrahmi dan kekompakam guna cegah Covid-19, Polsek Deli Tua melaksanakan senam bersama Sabtu (5/9/2020) pagi.
Senam bersam dilaksankan di Lapangan Ruang Tata Hijau Deli Tua, yang berada di Jalan Besar Deli Tua, Kelurahan Deli Tua Barat, Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, persisnya di depan Mapolsek Deli Tua.
Ikut dalam acara senam bersama tersebut Kapolsek Deli Tua AKP Zulkifli Harahap SH, Waka Polsek Porlen Sagala SH, Kanit Intel AKP Manis Sembiring, Kanit Reskrim Iptu Martua Manik SH MH, Kanit Shabara Iptu Sahrial SH, Kanit Binmas Surya Prayitna SH, Kanit Lantas Iptu Simon Kaban, Kanit Provos Aipda Natal Ginting SH, perwira beserta personil, Polwan, PNS, ibu Bhayangkari dan PHL.
Dalam kegiatan senam pagi, Kapolsek Deli Tua menyampaikan, kegiatan senam pagi ini dilaksanakan sebagai rutinitas yang dilakukan oleh Polsek Deli Tua.
“Senam pagi ini diperakarsai oleh ibu Bhayangkari yang ada di Polsek Deli Tua, untuk menambah kebugaran tubuh di masa pandemi Covid – 19 ini,” ujarnya.
Ini dilaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan yang sudah diterapkan oleh lemerintah, dengan mentaati peraturan.
“Sesuai dengan protokol kesehatan, kita tetap menjaga jarak, cuci tangan dan pakai masker,” pungkasnya. (pi/als)