BERITA UTAMAHUKUM & KRIMINALSumut

2018, Kejahatan Narkoba Meningkat Di Sumut

 

MEDAN (podiumindonesia.com)- Penyalahgunaan dan penyebaran narkoba menjadi kasus tertinggi dalam kejahatan transnasional yang ditangani Polda SUmatera Utara sepanjang 2018.

Hal itu terungkap saat rilis akhir tahun yang disampaikan Kapolda Sumut irjen Pol Agus Andrianto.

“Sepanjang 2018, Polda Sumut menangani hingga 6.375 kasus tindak kejahatan. Ada peningkatan dari tahun 2017 lalu yakni, 6.375 kasus,” kata Agus di Aula Tribrata, Mapoldasu.

“Kasus narkoba mengalami kenaikan pada tahun 2018 ini, dimana tahun lalu berjumlah 5.897 kasus menjadi 5.926 kasus,” lanjut dia.

Untuk penyelesaian tindak pidananya, lanjut Jenderal bintang dua ini, Polda Sumut telah menuntaskan sebanyak 5.066 kasus pada tahun ini. (PI/RMOL)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button