POLITIK

Jelang Pileg 17 April 2019, Caleg PKB Lakukan Sosialisasi Di Dapilnya

 

LANGKAT (podiumindonesia.com)-
Menjelang Pileg 17 April 2019 mendatang, para caleg PKB terus gencar melakukan sosialisasi untuk mendulang suara sebanyak mungkin.

Berbagai strategi pun dilakukan. Dari mulai strategi konvensional seperti janji-janji, hingga cara unik.

Seperti beberapa caleg PKB Dapil Langkat 1 H Nailul Amali memberikan pengarahan cara memilih yang benar kepada ibu-ibu pembuat jamu dan pengenalan dirinya No 9 Caleg DPRD Dapil 1 Langkat dan No. 9 Fahrul Rozi SH Caleg DPR Sumut Dapil 12.

Hal yang sama juga beliau lakukan di Dusun Teluk Belida, Desa Sungai
Ular, Kecamatan Scanggang juga kepada masyarakat di Dusun Hulu Tengah, Desa Secangang dan P Gemi, Kecamatan Stabat.

Begitu apa yang dilakukan T Syafura Zulfa Caleg PKB Dapil I Langkat. Intinya, kata T Syafura Zulfa , dirinya tidak menerapkan janji-janji atau orasi politik. Tapi lebih kepada pendekatan melalui berbagai program pelatihan dan edukasi politik.

“Memberi edukasi kepada masyarakat, menyadarkan mereka bahwa jika kita kasih dalam berupa uang 50 ribu misalnya , tapi akhirnya anda menderita 5 tahun ke depan,” ujar putri bungsu HTM Nasir tokoh deklalator pemindahan Kabupaten Langkat dari Mota Binjai ke Stabat.

T Syafura Zulfa melakukan strategi dengan pendekatan langsung kepada calon konstituenya di Dapilnya, Stabat, Secanggang, Wampu dan Hinai.. Ia mengunjungi langsung lumbung-lumbung suara..

Hal yang sama juga dilakukan 2 Caleg PKB DPRD Sumut Nomor urut 5 Dapil 12 Binjai Langkat H Jabarsyah dan Caleg PKB DPR RI Nomor urut 2 Sumut 3 H Imran Muchtar. Kedua calon anggota parlemen ini melakukan sosialisasi dengan masyarakat Gebang di Desa Paluh Manis.

Acara dihadiri tokoh masyarakat, tokoh lintas Agama dan suku dari beberapa desa di Kecamatan Gebang. Kedua caleg ini berkomitmen untuk memperjuangkan fasilitas dan kemudian buat petani di Kecamatan Gebang untuk sawah tadah hujan jika tidak memungkinakan dengan waduk/perairan maka bisa dilakukan dengan pompanisasi untuk menjadikan Gebang swasembada padi. (rusdi)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button