POLITIK

Pemilu 2019, Lembar Berita Acara Milik Papua Barat Beredar Di Langkat

 


WAMPU (podiumindonesia.com)- Berita Acara Pemungutan dan Penghitungan Suara Surat suara diduga pada sejumlah TPS di Kabupaten Langkat tertukar. Temuan itu di TPS 016 Dusun Pasarbatu Desa Stabat Lama Barat, Kecamatan Wampu.

Berita Acara yang ditulis Anggota KPPS Pemilihan Umum presiden, wakil presiden, DPR RI, BPD, DPRD Propensi dan DPRD Kabupaten/ Kota berasal dari Propinsi Papua Barat.

Tertukarnya logistik Pemilu 2019 nyasar ke Langkat itu disinyalir terjadi di kabupaten lainnya di Sumut. “Pihak KPU Pusat divisi logistik harus bertanggungjawab tertukarnya logistik Pemilu,” ujar Izul warga Wampu.

Anggota Bawaslu Kecamatan Wampu, Dedek saat diminta tanggapannya menjelaskan tertukarnya Berita Acara Pemungutan dan Penghitungan Suara tersebut masih dikoordinasikan dengan Bawaslu Kabupaten Langkat.

“Belum ada laporan mengenai Berita Acara Pemungutan dan Penghitungan Suara Pemilihan Umum Tahun 2019 untuk pemilihan presiden-wapres calon anggota legislatif dan BPD belum ada laporan pada kami,” ucapnya.

Ketika pertanyaan yang sama PODIUM sampaikan pada PPK Kecamatan Wampu, Kandar Rabu (17/4/2019) mengatakan tidak apa-apa isinya sama.

“Pemilih di TPS 016 meminta KPU segera menyikapi hal tersebut karena bisa saja suara orang Langkat tertukar dengan suara warga yang tinggal di Papua,” tandasnya. (rusdi)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button