BERITA UTAMA

Angin Kencang, Pohon Tumbang Timpa Mobil Innova

 

SIBOLANGIT (podiumindonesia.com)- Serda Nugrobo, anggota Babinsa Koramil 03 Sibolangit pantas mendapat mendapat pujian dari pimpinan.

Pasalnya, anggota Babinsa Koramil 03 Sibolangit ini langsung turun ke lapangan dan bertindak cepat begitu mengetahui ada bencana alam.

Sebatang pohon kayu yang tumbuh di pingir jalan Jamin Ginting Kilometer 35-36 tepatnya di Dusun I Desa Sibolangit, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Diserdang tumbang akibat diterpa angin kencang, Senin (8/4/2019) sore.

Akibat tumbangnya kayu yang telah berumur puluhan tahun tersebut, sebuah mobil Toyota Innova warna Hitam BK 197 BW  yang dikemudikan Berlin Sagala (47) warga Jalan SMA Negeri Seribudolok, Kecamatan Silima Kuta Kabupaten Simalungun rengsek tertimpa pohon tersebut.

Warga sekitar yang melihat peristiwa tersebut langsung mengevakuasi supir dan empat orang penumpangnya ke Puskesmas terdekat untuk mendapatkam perawatan akibat luka-luka yang disebabkan pecahan kaca dan kayu yang menimpa.

Data dihimpun wartawan di lapangan menyebutkan, peristiwa tumbangnya kayu tersebut berawal saat angin bertiup dengan kencang.

Diduga karena kayu tersebut sudah berumur puluhan tahun dan akarnya terkikis air hujan beberapa hari yang lalu membuat kayu tersebut tumbang.

Selain menimpa mobil Toyota Innova, tumbangnya kayu tersebut membuat Jalan Jamin Ginting Kilometer 37 macet total selama 1 jam.

Namun setelah Babinsa Koramil 03 Sibolangit yang dipimpin Lettu J Sembiring dibantu warga, mengevakuasi mobil ke pinggir jalan dan memotong kayu tersebut menggunakan gergaji mesin.

Jalanan dapat dilalui setelah dilakukan sistim buka tutup. Petugas lalu lintas Polsek Pancurbatu yang mendapat kabar ada kayu tumbang dan menimpa mobil langsung turun ke lapangan membantu memperlancar arus kendaraan.

Selain membantu memperlancar arus lalu lintas, petugas Polantas Polsek Pancurbatu juga membantu membersihkan kayu dengan membuangnya ke pinggir jalan.

Kapolsek Pancurbatu Kompol Faidir Chan SH MH melalui Kanit Lantas Iptu Pol Sehat Sinulingga didampingi Danramil 03 Sibolangit Lettu J Sembiring mengatakan, dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa.

Supir dan empat orang penumpangnya hanya mengalami luka ringan akibat terkena pecahan kaca dan kayu.

“Saat ini arus lalu lintas sudah kembali nornal dari kedua arah,” ujar Kanit.

Lanjut perwira dua balok emas di pundaknya ini, anggota masih berada di lapangan mengatur lalu lintas dan mobil yang tertimpa pohon tersebut akan diboyong ke komando. (pi/als)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button