DAERAHSumut

Jalan Perniagaan Stabat Berlubang, Dinas PUPR Langkat Buta???

 

STABAT (podiumindonesia.com)- Jalan rusak dan berlubang tampak di Jalan Perniagaan, Stabat sudah lama dibiarkan Pemkab Langkat. Padahal jalan yang menuju Pajak Baru Stabat tesebut setiap hari dipadati pengendara sepeda motor, betor, angkot dan truk menuju ke Kecamatan Secanggang.

Jalan aspal yang berlubang juga terlihat kian dalam. Bahkan, ketika ban kendaraan masuk ke dalam lubang dapat membuat pengendara sepeda motor jatuh.

Jika cuaca kemarau membuat debu bertebaran. Parahnya lagi jika hujan lebat turun jalan yang berlubang itu dapat berbentuk kubangan. Pengendara sepeda motor, betor dan mobil harus mengelakkan lubang. Hal ini bisa mengakibatkan tabrakan laga kambing.

Salah seorang pengendara sepeda motor Amir warga Stabat mengatakan jalan rusak berlubang ini sudah memakan korban jatuh dari kendaraan. “Memang belum ada korban jiwa,” ujarnya kepada PODIUMINDONESIA>COM, kemarin.

Amir mengharapkan Jalan Perniagaan Stabat setiap hari dilalui oleh pengendara sepeda motor, kenderaan roda empat, enam dan roda sepuluh agar segera di aspal meski pun cuma tambal sulam oleh intansi terkait. “Ini sudah lama sekali. Jangan sampailah ada korban jiwa akibat jalan rusak ini,” katanya berharap.

“Kita kan tahu jalan perniagaan ini dilewati mobil-mobil yang memiliki beban dan muatan yang besar menuju Cangang,” tambahnya.

Tak hanya itu, jalan rusak juga terdapat menuju masuk ke pajak Baru Stabat sehingga setiap pagi terjadi kemacetan panjang. Demikian pula ruas jalan di Kelurahan Paya Mabar menuju pajak Baru Stabat sungguh sangat memperihatinkan karena bagaikan kubangan kerbau, jika musim penghujan seperti saat ini.

Masyarakat berharap Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Langkat segera memperbaiki jalan yang berlubang sebelum jatuh korban jiwa. (pi/rusdi)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button