EKBIS

Pemprov Sumut Ajak Pebisnis Bersinergi

 

MEDAN (podiumindonesia.com)- Kepala Bappeda Pemprov Sumut, Irman, mengajak para pelaku usaha membangun sinergitas dalam upaya memajukan Sumut dan bermartabat. Ajakan tersebut disampaikannya mewakili Gubsu dalam acara Temu Koordinasi Kadin Sumut 2019, di Museum Rahmat Gallery, Jalan S Parman, Medan, Rabu (9/1).

Irman menegaskan pemerintah selaku regulator tidak akan mampu berjalan sendiri tanpa dukungan stakeholder membangun Sumut. Oleh karena itu, Pemprov Sumut sangat mengharapkan dan mengajak pelaku usaha bersinergi dengan pemerintah.

Kata Irman, pemerintah selaku regulator akan memberikan kemudahan bagi pelaku usaha untuk membangun bisnis. Salah satu kemudahan itu dalam hal penerbitan izin yang dilakukan secara online. Melalui sistem online ini pelaku usaha tidak perlu lagi bertatap.muka dengan petugas dalam mengajukan penerbitan izin.

Ia juga berharap hasil dari Temu Kordinasi ini dapat menghasilkan masukan bagi Pemprovsu yang akan dijadikan bahan penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2018-2023.

Pada temu koordinasi tersebut turut memberi sambutan Ketua Dewan Penasihat Kadin Sumut, Rahmat Shah dan Ketua Dewan Pembina Eswiin Soekarja, Ketua Kadin Sumut Khairul Mahalli.

Dalam pertemuan itu juga hadir perwakilan perusahaan Jerman, Rieckermann. (PI/MBC)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button